Pemberian Cinderamata Kepada Pengurus ASPPI Kepri Yang Lama 2020-2024 Dan Apresiasi Kepada Panitia Even Travelmart ASPPI 3TM

BATAM, katasiber.id – Asosiasi Pelaku Pariwisata Indonesia (ASPPI) Kepri mengadakan acara Pembubaran Panitia Travel Mart ke 3 (3TM) ASPPI Kepri pada Jimata (28/2). Pada kesempatan ini juga digelar seremoni pembubaran Panitia Pelantikan Pengurus ASPPI 2024-2028, serta Pembubaran Pengurus ASPPI DPD Kepri periode 2020-2024 dan sekaligus Penyambutan Pengurus ASPPI DPD Kepri yang baru dilantik untuk masa bakti 2024-2028.
Acara pisah sambut dan pembubaran panitia ini dihelat di atas Kapal Phinisi Dragonet 01 di Barelang, Batam.
Hadir dalam seremoni ini sebagian besar Panitia 3TM ASPPI Kepri serta seluruh Pengurus ASPPI DPD Kepri yang baru saja dilantik Kamis (20/2) kemarin di Hotel Aston Pelita, Batam.
Justitia Primadona selaku Ketua ASPPI DPD Kepri mengatakan bahwa, seremoni ini digelar sebagai salah satu apresiasi bagi Panitia 3TM yang tahun lalu sudah sangat sukses menggelar event rutin dua tahunan ASPPI tersebut.
“Kebetulan, karena kesibukan masing-masing anggota ASPPI, pembubaran panitianya belum sempat kita lakukan. Sekarang kita rasa adalah waktu yang tepat untuk melaksanakannya, setelah pelantikan pengurus baru ASPPI DPD Kepri, dan juga sekalian kumpul- kumpul silahturahmi dalam menyambut puasa Ramadhan,” kata Dona.
“Selain itu, hari ini kita juga memberikan waktu bagi anggota ASPPI untuk sekalian survey lokasi kapal phinisi Dragonet 01 yang kini menjadi salah satu destinasi dan atraksi wisata di Batam. Sehingga paket- paket wisata yang ditawarkan oleh kapal ini nantinya dapat dijual oleh anggota ASPPI kepada waisatawan yang tertarik dengan cara menikmati Barelang dari sudut pandang yang lain,” terangnya.
“Tentunya, untuk kemudahan dan harga serta penawaran terbaik, wisatawan silahkan berhubungan langsung dengan travel agent yang tergabung di ASPPI Kepri,” jelas Dona lebih jauh.
Dalam silahturahmi antar sesama anggota ASPPI tersebut, pengurus juga memberikan hadiah cindera mata bagi para panitia yang telah melaksanakan tugasnya dengan baik dan juga apresiasi tunai sebagai penghargaan dari sebagian keuntungan yang diperoleh oleh ASPPI Kepri pada event 3TM tahun lalu.
“Kita berharap apresiasi ini tidak dipandang dari besar atau kecilnya nominal yang kita berikan, namun hal ini dipandang dari sisi bahwa ASPPI Kepri sangat menghargai loyalitas partisipasi anggotanya dalam setiap langkah yang menyokong dan memajukan pariwisata di Kepri,” tutupnya.**