TANJUNGPINANG

Rayakan Imlek, Warga Tionghoa Juga Punya Tradisi Mudik

Masyarakat Tionghoa yang akan merakaan Imlek mendapatkan bantuan sosial dari Hakka Kepri. f-ist

TANJUNGPINANG – Mudik tidak hanya saat perayaan Idulfitri di Indonesia namun tradisi mudik juga dilakukan masyarakat Tionghoa yang merantau.

Imlek memang jadi perayaan yang cukup besar, libur panjang juga digelar, para keluarga akan berkumpul dan merayakan tahun baru bersama di kampung.

Kalender China menetapkan Tahun Baru Imlek 2576 Kongzili atau Imlek 2025 yang jatuh pada Rabu, 29 Januari 2025, sebagai awal tahun ular kayu.

Tokoh masyarakat Tionghoa Tanjungpinang Bobby Jayanto, menjelaskan mudik tidak hanya dilakukan masyarakat kita saat Idulfitri saja, namun saat Imlek, warga Tionghoa yang merantau atau berbisnis di luar negeri, mereka datang ke kampung halamannya.

”Setiap mau Imlek, khusus di Tanjungpinang ada bazar Imlek. Sudah satu bulan bazar Imlek di Tanjungpinang, banyak warga kita yang merantau pulang ke Tanjungpinang, mereka belanja di bazar Imlek untuk keperluan Imlek nanti,” kata Bobby Jayanto, Minggu (26/1/2025).

Bazar Imlek di Tanjungpinang, sambung Bobby sangat membantu masyarakat kita yang akan merayakan Imlek, untuk membeli perlengkapan Imlek. Dengan banyaknya masyarakat Tionghoa mudik ke Tanjungpinang, paling tidak membantu para pedagang yang menjual bazar Imlek.

”Yang mudik ke kampung halamanya, khusus ke Tanjungpnang, mereka mayoritas sudah sukses. Datang ke Tanjungpinang bersama keluarganya, paling tidak mereka belanja di bazar Imlek tersebut, membantu pengerakan ekonomi Tanjungpinang jelang Imlek,” ujarnya.

Sementara itu, jumlah penumpang di Bandara Raja Haji Fisabilillah (RHF) Tanjungpinang, Kepulauan Riau (Kepri) meningkat jelang perayaan Imlek 2025.

Airport Security & Service Improvement Department Head Bandara RHF Tanjungpinang, Rudy Sudrajat mengungkapkan hal itu pada Sabtu (25/01).

Berdasarkan data, perkiraan penumpang pada hari pertama libur panjang menjelang Tahun Baru Imlek, sekira 506 penumpang datang dan 416 penumpang.

“Pergerakan penumpang pada hari pertama libur panjang ini sekitar 922 penumpang atau meningkat 28% dari rata-rata harian yakni 720 penumpang,” katanya, dilansir radarsatu.

Ia melanjutkan, keterisian kursi (load factor) dari 3 maskapai penerbangan dengan rute Jakarta yang beroperasi di Bandara RHF pada hari ini mencapai 100% (full). Sementara pada keberangkatan, keterisian itu mencapai 83%.

Di masa liburan Tahun Baru Imlek, maskapai Penerbangan yang beroperasi masih sama seperti pada hari biasanya. Rute itu ialah Jakarta oleh Garuda Indonesia, Batik Air, dan Citilink yang beroperasi setiap hari. 6.811 Penumpang Lalui Bandara RHF Tanjungpinang Saat Natal 2024

“Serta rute antar wilayah Kepri yaitu Dabo Singkep, Tambelan, dan Letung oleh maskapai Susi Air di hari Senin dan Kamis,” ungkap Rudy.

Ia juga memastikan, Bandara RHF Tanjungpinang siap menyambut Tahun Baru Imlek dengan berbagai langkah.

Di antaranya melaksanakan Program Ramp & Terminal Safety Campaign yang 23 Januari 2025. Kegiatan itu bertujuan memastikan kesiapan personil operasional dan pelayanan serta fasilitas-fasilitas, khususnya di masa menjelang Liburan Tahun Baru Imlek.

“PT Angkasa Pura Indonesia Bandara RHF juga akan melaksanakan kegiatan Customer Experience berupa pemberian Gift kepada Penumpang pada hari H Tahun Baru Imlek,” lanjutnya.

Tak hanya itu, pihaknya juga telah melakukan dekorasi area terminal penumpang dengan nuansa Imlek. Hal itu untuk meningkatkan pelayanan dan pengalaman bagi penumpang yang berangkat atau datang melalui Bandara RHF. (bas/net)

Editor: Tunas

Spread the love

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *