Jumat, April 26, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Turunkan Angka Kemiskinan, Wawako Kunjungi Kampus Akbid Anugerah Bintan Sekaligus Jalin Kerja Sama

Kota Tanjungpinang – Wakil Wali Kota Tanjungpinang, Endang Abdullah didampingi Kepala Dinas Sosial Kota Tanjungpinang, Achmad Nur Fatah menggelar audiensi bersama Kampus Akbid Anugerah Bintan yang terletak di Jalan, Lembah Merpati Batu 13, Tanjungpinang, Kepri, Rabu (22/6/2022).

Dalam kesempatan itu, Endang Abdullah mengatakan, audiensi yang disejalankan dengan kunjungan silaturahim ini dalam rangka untuk mengajak kerja sama dengan Kampus Akbid Anugerah Bintan terkait Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 4 Tahun 2022.

Inpres tersebut, kata Endang, tentang percepatan penghapusan kemiskinan ekstrem, yang merupakan langkah percepatan pemberantasan kemiskinan ekstrem di Indonesia yang ditargetkan tuntas pada 2024 mendatang.

“Oleh karenanya, dalam kunjungan ini sekaligus mengajak kerja sama dengan kampus Akbid Anugerah Bintan terkait Inpres tersebut,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Sosial Kota Tanjungpinang, Achmad Nur Fatah mengatakan, kegiatan ini merupakan tindak lanjut daripada Rencana Tim Koordinasi Penanganan Kemiskinan Daerah (TKPKD) yang diketuai oleh Wakil Wali Kota Tanjungpinang, Endang Abdullah.

Oleh karenanya, tentu pemko Tanjungpinang mengajak keluarga besar civitas akademika, salah satunya di Akbid Anugrah Bintan ini, untuk berkolaborasi dalam rangka rencana program pengentasan kemiskinan daerah.

“Salah satu bentuk kegiatan yang akan digagas oleh ketua tim yaitu melalui bentuk kerja sama antara beberapa mahasiswa dalam program magang merdeka belajar dengan tujuan untuk mengabdi kepada masyarakat,” ujarnya.

Direktur, Akbid Anugerah Bintan, Nining Sulistyowati sangat mendukung program yang diselenggarakan oleh pemko Tanjungpinang tersebut.

Menurutnya, program ini merupakan program yang positif, karena dengan tujuan untuk menurunkan angka kemiskinan yang ada di Kota Tanjungpinang.

“Sudah tentu program yang sangat bagus, dan kami siap untuk menyukseskannya,” ucapnya.(ks)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Latest Articles

zile libere 2024
never single again
Bir Türk kızı amını parmaklıyor
disabled love
trio di teen nude si masturba
ممارسة الجنس مع فتاة مسلمة
pussy piss spy cam